Planet-Planet dan Tumbuhan

Pagi itu hari ke 4 teacher's training, Horst Helmann bercerita bagaimana orbit planet-planet yang mengitari matahari memberikan pengaruh kuat pada karakter tumbuhan, kita dapat melihat berbagai macam jenisnya ada di sekitar kita, yang daunnya lebar, kecil, yang menjulang tinggi, yang berair, banyak sekali..







Konsep yang sulit sekali masuk dalam logika saya yang mentok ini, kemudian Horst menunjukkan pada kami orbit planet-planet tersebut, melalui sebuah software bernama the dancing cosmos. pergerakannya direkam hingga terlihat garis-garis yang lama kelamaan menjadi sebuah bentuk seperti anyaman.



Teringat perkataan Rudolf Steiner bahwa proses berpikir adalah proses merajut alam semesta. Ternyata alam semesta memang benar-benar merajut. Wujudnya bisa lihat dalam ciptaannya.. Saya melihat pergerakan venus, yang lama kelamaan membuat sebuah bentuk mirip bintang. Ah! Sekarang saya paham kenapa belimbing katanya dipengaruhi venus.. Ia benar seperti bintang.. 


Materi yang tadinya mengawang-ngawang tadi menjadi semakin menarik untuk disimak, kami berkeliling di sekitar ecocamp, melihat bagaimana pengaruh Saturnus membuat bagian tumbuhan menjadi mengecil dan mengeras seperti daun daun pinus dan juga batang bambu, bagaimana matahari membuat batangnya tinggi menjulang hendak mengejar cahayanya, bagaimana Jupiter membuat dedaunan membentang lebar.




Antara tidak percaya tapi jadi percaya juga karena ada wujud buktinya.saya tidak pernah menyangka bahwa peranan benda-benda nun jauh di luar sana bisa se detil itu membawa pengaruhnya pada makhluk hidup. 

Di saat observasi tumbuh tumbuhan itu salah seorang peserta menangis.. Kami tanya kenapa.. Ia bilang ia menangis haru karena takjub, hati saya berdesir.. Perasaannya persis seperti waktu dulu saya menyaksikan gerhana bulan. Ia sungguh Agung kekuasaannya. Tidak ada hal yang terjadi di dunia ini tanpa izin, kuasa dan kehendakNya. Seperti yang dikatakan dalam Alquran. Semua presisi, perhitunganNya begitu jeli. Tidak ada satu peristiwa pun terjadi tanpa sepengetahuanNya.

Fenomena ini jadi pembuktian bahwa tidak ada yang namanya kebetulan, apa-apa yang terjadi di dunia ini sudah dirancang sedemikian rupa oleh yang Maha Mengatur. Dan tiap-tiap dari kita bisa melihat buktinya pada ciptaanNya. 

Hari itu saya diperlihatkan sebagian kecil dari KuasaNya, hari itu saya merasa sekecil-kecilnya. kita bukan apa-apa tanpa campur tangan semesta, hari itu saya berpikir ulang tentang posisi Manusia sebagai makhluk ciptaannya, membawa saya satu langkah lagi menuju pencarian tentang siapa dan apa tujuan kita ada di dunia.

Lihatlah segalanya lebih dekat, dan kau akan mengerti :) 

Komentar

Postingan Populer